1/27/2010

Jadikan Kota Mojokerto Kota Kuliner


Meski wilayahnya kecil, potensi ekonomi Kota Mojokerto cukup besar. Bahkan bisa lebih besar dari Kabupaten Mojokerto yang memiliki luas wilayah dan jumlah penduduk 10 kali lipat. Sebab pusat perdagangan ada di Kota Mojokerto yang memicu tingginya putaran uang.

Apalagi jika nantinya Kota Mojokerto benar-benar menjadi kota kuliner. Sebagaimana yang coba digagas dan direalisasikan oleh sejumlah pengusaha lokal. ''Saya ingin memberi kontribusi yang besar untuk Kota Mojokerto. Makanya terus mendirikan usaha agar Kota Mojokerto benar-benar menjadi kota perdagangan dan kuliner yang mampu menyerap banyak tenaga kerja sehingga mengurangi pengangguran,'' urai Rudyanto, salah satu pengusaha Kota Mojokerto.

Menurutnya, letak Kota Mojokerto sangat strategis. Sehingga sangat potensial untuk dijadikan kota perdagangan dan kuliner. Agar bisa menarik warga Mojokerto dan sekitarnya untuk membelanjakan uangnya di Kota Mojokerto. Semakin banyak dan cepat perputaran uang di suatu daerah, maka akan semakin tinggi pula pertumbuhan ekonomi daerah tersebut.

Potensi sumber daya manusia dan sumber daya alam Kota Mojokerto memang sangat terbatas. Luas wilayahnya hanya mencapai 16 kilometer persegi dan terbagi dalam dua kecamatan dengan jumlah penduduk 115 ribu. Kondisi tersebut jelas sangat timpang jika dibandingkan dengan dua tetangga dekatnya. Yakni Kabupten Mojokerto yang memiliki 18 kecamatan dengan 1 juta penduduk serta Jombang yang memiliki 21 kecamatan dengan 1,1 juta penduduk.

Tapi dengan menjadi kota perdagangan dan kuliner, Kota Mojokerto sangat berpeluang menyedot uang yang dimiliki penduduk dua daerah tersebut agar dibelanjakan di Kota Mojokerto. Sehingga pertumbuhan ekonomi Kota Mojokerto bisa jauh lebih pesat dibanding dua daerah tetangganya itu.

''Potensi perdagangan dan kuliner di Kota Mojokerto sangat besar. Makanya buka usaha apapun pasti laku,'' bebernya.

Analisa tersebut bukan isapan jempol semata. Tetapi berdasar kajian dan pengalamannya di lapangan. Selama ini, pihaknya telah memiliki berbagai macam usaha di Kota Mojokerto. Selain memiliki toko emas, sejumlah ruko telah dia dirikan. Mulai di Jl Gajah Mada, Jl Niaga dan di Kelurahan Kranggan. Jumlah ruko yang dia dirikan cukup banyak, di Jl Niaga saja sampai 27 unit. Dalam waktu dekat, pihaknya berencana mendirikan mall dan membuka perusahaan raksasa ritel asal Prancis, Carrefour di Jl Benteng Pancasila.

Selain itu, dirinya juga memiliki tiga rumah makan. Yakni Pandan Arum, KFC dan Lacosta Resto n Cafe. ''Berapa pun jumlah rumah makan yang akan berdiri, pasti semua tetap laku,'' ucapnya.

Banyaknya rumah makan yang berdiri akan semakin memperbanyak pilihan konsumen untuk kuliner. Sehingga mereka bisa gonta-ganti menu sesuai selera. Lantaran tidak mungkin seorang konsumen hanya mengonsumsi satu jenis makanan setiap hari.

Seperti apapun fanatiknya seorang konsumen pada salah satu jenis makanan, pasti akan muncul rasa bosan dan ingin mencoba menu lain. Apalagi sekarang ini, banyak keluarga menengah keatas yang jarang masak di rumah. Mereka lebih suka beralih dari satu depot ke depot yang lain setiap harinya. Dan tidak mungkin, dalam sehari orang akan makan tiga kali dalam cafe atau rumah makan yang sama. (jif/nk)

Bisnis Mojokerto Lainnya



1 komentar:

Anonim mengatakan...

wow menarik sekali perhitungan n harapan parapengusaha mojokerto untuk terus berinvestasi dimojokerto, semoga ini mampu merangsang para investor baik dari mojokerto ataupun luar mojokerto untuk membsebutuka bisnis di mojokerto.....saya harap mojokerto tidak hanya sbg pusat kuliner tp jg pusat perdagangan dan Industri....namun hal ini jg harus didukung oleh pemerintah kota untuk menciptakan lapangan kerja baru bagi warganya toh dengan begitu pendapatan masyarakat akan meningkat mengingat masyarakat tersebut merupakan penggerak dunia usaha dimojokerto karena mereka akan lebih konsumtif.....seperti halnya daerah tetangga kita (Surabaya, Gresik, Sidoarjo n Malang, red).....maju terus MOJOKERTO

Posting Komentar

Promosikan Bisnis Anda Di Sini

Jika anda punya bisnis yang ingin ditampilkan di bisnismojokerto.co.cc, Kirimkan Informasi Bisnis Anda pada kolom di bawah ini. INGAT!, Cukup sekali kirim saja dan yang sesuai yang akan kami tampilkan.
Nama Anda
Alamat Email
Bisnis Anda
Keterangan
Image Verification
Please enter the text from the image [ Refresh Image ] [ What's This? ]
 

Pengikut

Bisnis Mojokerto

Bisnis Mojokerto © 2009 Designed by Ipiet Supported by Tadpole's Notez